Sambang Siswa TK Muhajirin, Babinsa Koramil Sukolilo Edukasi Cinta Tanah Air

    Sambang Siswa TK Muhajirin, Babinsa Koramil Sukolilo Edukasi Cinta Tanah Air

    SURABAYA - Pada tanggal 22 Mei 2024, Plt Armada Anggota Koramil 0831-04/Sukolilo melaksanakan kegiatan sambang anak-anak di siswa TK Muhajirin, memberikan edukasi tentang pentingnya kedisiplinan dan cinta tanah air berlokasi di Jl. Manyar Tirtosari No. 2, Kelurahan Klampis Ngasem. 

    Dalam kegiatan tersebut, anggota Koramil berinteraksi langsung dengan anak-anak TK Muhajirin, mengenalkan mereka pada berbagai hal terkait tugas dan fungsi TNI, serta memberikan pemahaman tentang pentingnya kedisplinan dan cinta tanah air sejak usia dini.

    Kepala TK Muhajirin menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kunjungan dan perhatian dari Koramil 0831-04/Sukolilo. "Kami sangat berterima kasih atas kedatangan bapak-bapak TNI yang telah memberikan pengalaman berharga dan edukasi bagi anak-anak didik kami. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut, " ujarnya.

    Dengan kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat, serta tumbuhnya kesadaran sejak dini pada anak-anak mengenai peran penting TNI dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Yakinkan Aman, Babinsa Dampingi Petugas...

    Artikel Berikutnya

    Optimalisasi Sinergitas TNI-Polri Bersihkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Kolaborasi Keamanan Demi Kelancaran Pilkada Serentak 2024 di Surabaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami